Shalawat Syifa atau Shalawat Thibbil Qulub


Shalawat Syifa atau Shalawat Thibbil Qulub
Shalawat yang sering digunakan sebagai sarana untuk penyembuhan suatu penyakit. Dari segi bahasa,  kata "Thibbil Qulub" artinya adalah obat hati, sedangkan kata "Syifa" adalah penyembuh. Para ulama dan kyai sering mengajarkan shalawat ini untuk tujuan penyembuhan penyakit.
Dalam kitab Saadah al-Darain Fi Shalat Ala sayyid al-kaunain, syaikh Yusuf Ibn Ismail al-Nabhani menisbahkan shalawat ini kepada Syaikh Abu al-Barakat Ahmad al-Dardir.
Bacaan Shalawat Syifa Atau Shalawat Thibbil Qulub :

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ طِبِّ الْقُلُوْبِ وَدَوَائِهَا وَعَافِيَةِ اْلأَبْدَانِ وَشِفَائِهَا وَنُوْرِ اْلأَبْصَارِ وَضِيَائِهَا وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّمْ

Allahumma sholli 'ala Sayyida Muhammadin thibbil quluubi wa dawaaiha, wa 'aafiyatil abdani wa syifaa iha, wanuuril abshoori wa dhiyaa iha wwa 'ala aalihi wa shohbihi wa baarik wa sallim.
Artinya:
"Ya Allah curahkanlah rahmat kepada junjungan kita nabi Muhammad SAW, sebagai obat hati dan penyembuhnya, penyehat badan dan kesembuhannya dan sebagai penyinar penglihatan mata  beserta cahayanya dan merupakan makanan pokok jasmani maupun rohani, Semoga sholawat dan salam tercurahkan pula kepada keluarga serta para shahabat-shahabatnya.”

Keutamaan Shalawat Syifa atau Shalawat Thibbil Qulub
Jika sholawat syifa sebanyak 7 kali, di setiap satu kali bacaan ditiupkan ke satu gelas air minum lalu kemudian di minum, Atau bisa juga dengan membaca sholawat syifa ini sebanyak 7 kali, disetiap membaca ditiupkan di kedua telapak tangan lalu diusapkan kepada bagian tubuh yang sakit. Insya Allah penyakit yang diderita akan segera sembuh.
Bagi hati yang sempit sering merasa was-was dan bingung serta merasa sumpek, jenuh atau sedih, perbanyaklah membaca sholawat ini sebagai wirid setiap setelah sholat fardhu. Atas izin Allah SWT semua permasalahan akan segera terselesikan dan dilapangkan hatinya serta akan terhindar dari segala macam penyakit.
“Barangsiapa yang senantiasa istiqomah selalu membaca Sholawat Syifa Tibbil Qulub setiap malam sebanyak 7 kali atau 21 hingga 41 kali bahkan mencapai 313 Insya Allah diberi terang hatinya serta diberi kesehatan lahir dan bathin”
Jika anda ingin tubuhnya menjadi kuat dan perkasa dan di jauhkan dari penyakit , maka bacalah shalawat ini setiap hari sebanyak 21 kali.Insya Allah apa yang anda inginkan akan cepat terkabulkan

Belum ada Komentar untuk "Shalawat Syifa atau Shalawat Thibbil Qulub"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel